Apa Sih Perbedaan Client dan Server? - Apa Sih Bedanya...?
Senin, 24 Juni 2013

One Comment
Client

Client adalah komputer, gadged, ponsel, dll yang digunakan user untuk mengakses penyedia layanan (server). Komputer client berisi aplikasi / software untuk mengakses data dari server. Aplikasi yang termasuk aplikasi client misalnya browser (firefox, opera, IE, dll) sebagai client layanan web / HTTP, SQLyog, SQLFront, dan PHPMyAdmin merupakan aplikasi client untuk server database.


Server

Server / penyedia layanan merupakan gabungan hardware dan software (komputer) yang didesain untuk menjadi pusat data, informasi, atau layanan lainnya. Server ada berbagai macam, misalkan server database (Mysql, Oracle, PostgreSQL), bind merupakan server dari layanan Domain Name System, dll.

Pada umumnya, minsend masyarakat menganggap server itu harus gede dan canggih. Server, pada dasarnya adalah software saja atau didukung dengan hardware. Ada hardware komputer yang memang spesifikasi untuk server. Akan tetapi, kadang kita menginstall software yang berfungsi sebagai server (Mysql, apache, bind, dll) dalam komputer / laptop yang notabene bukan "server" dari segi hardware. Tapi itu sah-sah saja.




1 komentar:

  1. makasih mas info nya..

    http://blog.binadarma.ac.id/novrihadinata

    BalasHapus

 
Toggle Footer